Tidak Belajar Sehari adalah Sebuah Kesalahan.
Tidak Belajar Seminggu adalah Sebuah Kebodohan.
Tidak Belajar Setahun adalah Sebuah Kemiskinan dan Kemelaratan.
Dan TIDAK BELAJAR Seumur Hidup adalah Sebuah Warisan Yang Berbahaya buat Keturunan.

Sabtu, 16 Februari 2019

Renungan pagi ini


       السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

       بِسۡـــــــــمِ ٱللهِ ٱلرَّحۡـمَـٰنِ ٱلرَّحِـــــــيم
Ibnu al-Qayyimal-Jauziah berkata:
          "Saat kau terlelap tidur, boleh jadi pintu langit diketuk oleh puluhan Do'a yang memohonkan kebaikan untukmu.

Do'a itu datang dari orang Faqir yang pernah kau tolong, dari orang lapar yang kau beri makan, dari orang sedih yang kau bahagiakan, dari orang yang berpapasan denganmu yang kau beri senyuman, atau dari orang yang dihimpit kesulitan yang pernah engkau lapangkan.

Maka jangan pernah meremehkan kebajikan (walau terlihat kecil) untuk selamanya.”
(Ibnu al-Qayyimal-Jauziah)

Kita dilimpahi  pertolongan dan rizki karena ungkapan syukur terima kasih mereka yang pernah kita beri.

Rasulullah صلى الله عليه وآله وسلم   
                  bersabda:

     هَلْ تُنْصَرُوْنَ وَتُرْزَقُوْنَ إِلاَّ بِضُعَفَائِكُم

“Bahwasanya kalian mendapat pertolongan dan rizki dengan sebab adanya orang lemah diantara kalian”

(Hadist Rwayat al-Bukhari
                 No : 2896).

Tidak ada komentar:

Ketahuilah ........

Perlombaan yang paling penting dalam hidup ini, adalah berlomba melawan DIRI SENDIRI